Sewa dan Rental Mobil Jakarta | Autonet Rent Car Indonesia

Tips Menyewa Mobil

Tips menyewa mobil dari rental mobil jakarta

Tips Menyewa Mobil | Menyewa mobil tentunya menjadi pilihan yang cukup sulit bagi seseorang untuk menetukan rental mana yang cocok sebagai solusi transportasi pribadi maupun perusahaan. Berbagai banyak pilihan dan layanan dalam menyewa mobil tentunya membuat kita semakin bimbang untuk memilih rental mobil mana yang bisa memberikan pelayanan yang sesuai dengan keinginan kita.

Dari berbagai pengalaman kami selama ini, kami memiliki beberapa rekomendasi untuk kriteria rental mobil yang aman dan nyaman untuk anda gunakan:

1. Pastikan rental mobil tersebut benar-benar ada dan terpercaya. Yang kami maksud rental mobil tersebut memiliki kantor dan karyawan nyata, bukan hanya sekedar ada dalam website dan iklan saja. Autonet Rent Car memiliki kantor yang berkedudukan di Jalan Benda IV no. 15 Kebayoran Baru Jakarta Selatan. saat ini memiliki puluhan tenaga pengemudi dan belasan pegawai administrasi kantor tetap. Untuk lebih lanjut bisa dilihat di sini.

2. Memiliki surat kendaraan yang jelas. Untuk menjamin keselamatan anda dari badan hukum. Periksa surat-surat kendaraan mulai dari Plat Nomor dan STNK. Setiap penyewaan mobil harus memberikan STNK asli kepada penyewa untuk menjaga keabsahan kendaraan. Jika mobil diberikan tanpa STNK atau hanya diberikan STNK dalam bentuk fotokopi, ada baiknya untuk mengecek keabsahan mobil tersebut melalui pengencekan online Polda Metro Jaya melalu SMS. Autonet Rent Car memberikan anda dalam kondisi dan keadaan yang jelas dan nyata lengkap dengan surat-surat kendaraan seperti STNK dan Plat nomor kendaraan yang bisa dipertanggungjawabkan.

3. Memiliki supir yang jujur dan bisa dipercaya. Maraknya kriminalitas di kota Jakarta juga turut berimbas kepada perusahaan rental mobil jakarta. Berbagai kasus penganiayaan, pencurian dan sebagainya yang dilakukan oleh oknum rental mobil yang tidak bertanggung jawab harus menjadi perhatian agar tidak terjadi kepada anda. Autonet Rent Car menjamin bahwa setiap supir atau karyawan kami yang akan melayani anda selalu memiliki track record yang baik dan tidak mabuk juga tidak bertato. Semenjak tahun 1997 rental kami dimulai, keselamatan dan kenyamanan konsumen selalu menjadi prioritas kami. Maka itu sumber daya manusia selalu menjadi prioritas utama dalam melayani anda.

4. Cek kondisi kendaraan. Keamanan kendaraan harus anda perhatikan betul agar perjalanan anda selamat sampai tujuan. Cek kondisi kaki-kaki, ban, rem, ban serep, toolkit dan kondisi mesin agar perjalanan anda tidak akan celaka karena kesalahan mekanis mobil. Kami memiliki kendaraan dalam kondisi yang selalu prima untuk disewakan. Karena keselamatan anda menjadi tanggung jawab kami sepenuhnya ketika berkendara di perjalanan.

 

5. Pastikan rental mobil tersebut memiliki layanan darurat yang siap siaga 24 jam. Terkadang kita tidak tahu apa yang dapat terjadi di jalan raya. Oleh karena itu setiap rental mobil yang benar seharusnya memiliki layanan emergency 24 jam untuk kenyamanan penyewa. Autonet Rent Car Jakarta memiliki layanan ERA atau Emergency Road Assitance yang siap siaga membantu anda selama 24 jam di daerah Jakarta.

6. Jangan tergiur dengan harga sewa mobil yang terlampau murah. Rental Mobil Jakarta umumnya memiliki harga yang sama. Namun seiring dengan berjalannya waktu seringkali ditemukan rental mobil yang bermasalah dengan status kendaraan sehingga rental mobil tersebut dapat memberikan harga dibawah pasar. Jika anda mendapatkan harga sewa kendaraan dengan harga yang terlampau murah pastikan kembali surat-menyurat kendaraan, status kendaraan dan keabsahan kantor dari rental tersebut mulai dari SIUP, NPWP, Domisili dan track record perusahaan rental tersebut.

7. Cek kebersihan kendaraan, sangat tidak nyaman untuk menggunakan mobil yang kotor maupun memiliki bau-bauan yang tidak sedap. Terutama untuk bau rokok yang sangat sulit dihilangkan di dalam mobil. Mobil kami selalu dalam keadaan bersih, segar dan bebas dari bau asap rokok karena kami memiliki standar pembersihan yang sama dengan salon mobil papan atas. Jadi tidak perlu ragu untuk menyewa mobil dengan keadaan yang maksimal untuk kenyamanan anda di perjalanan.

melihat dari semua tips diatas, kami memiliki saran untuk menyewa mobil di perusahaan yang memenuhi standar-standar diatas. Kami juga turut menyediakan fasilitas lengkap dan layanan yang prima untuk anda yang menginginkan kenyamanan dalam menyewa mobil rental. Jika anda membutuhkan sewa mobil jangan ragu hubungi kami Autonet Rent Car

 

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *