Perbedaan antara New Avanza dan New Xenia | Sudah lebih dari 7 tahun duet Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia. Meskipun memiliki persamaan platform dan tempat perakitan. Mobil ini tetap memiliki perbedaan yang membuat mobil ini tetap dibuat dalam 2 merek sekaligus. Untungnya dengan banyak pilihan varian yang ditawarkan oleh kedua merk tersebut. Duo kembar Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia mampu menguasai pasar mobil di Indonesia dan Rental Mobil Jakarta.
Jika pada versi terdahulu, Xenia merupakan varian yang lebih rendah dibandingkan dengan Toyota Avanza. Sebut saja dengan pengurangan fasilitas terpenting dari sebuah mobil keluarga yaitu AC Double Blower yang sangat penting untuk penyegaran udara pada kabin belakang mobil. Namun di All New Xenia pada varian 1.300 cc sudah dilengkapi dengan AC Double Blower sama seperti Toyota Avanza.

Pada segi eksterior. Perbedaan Avanza dan Xenia terlihat pada design Velg. Velg yang diusung Avanza dan Xenia memiliki ukurang yang sama pada tipe 1.300 cc yaitu 14 inchi. Namun meskipun memiliki ukurang yang sama terdapat perbedaan bentuk yang dapat mudah dibedakan. Sedangkan pada varian Xenia 1.000 cc digunakan Velg berukuran 13 Inchi dan pada Seri teratas Toyota Avanza yaitu Avanza Veloz menggunakan velg berukuran 15 inchi seperti Toyota Kijang Innova.
Pada kabin interior, terdapat perbedaan di head unit audio. Untuk Avanza, head unit yang disediakan memiliki merek bawaan pabrik dengan nama Toyota. Sedangkan untuk Daihatsu Xenia menggunakan pabrikan luar ATPM dengan merek Pioneer. Pada Avanza terdapat 2 pilihan head unit single din dan double din standar yang dapat memutar CD dan MP3. Pada head unit double din untuk Avanza Veloz disediakan Steering Switch pada kemudi yang dapat memudahkan pengemudi mengontrol sistem audio melalui setir dan dukungan input luar dalam bentuk Aux In yang terletak di konsol tengah.
Sedangkan pada Daihatsu Xenia, untuk tipe terendah disediakan head unit standar single din yang mampu memutar kaset, dan pada seri 1.300 cc disediakan head unit single din yang mampu memutar kepingan CD, MP3 dan masukan input USB dan AUX. Namun pada tipe tertinggi yaitu Tipe R. Daihatsu Xenia dilengkapi dengan head unit yang lebih lengkap dibandingkan dengan Toyota Avanza yaitu head unit double din dengan monitor touch screen yang dapat memutar CD, MP3 dan DVD yang dapat disambung dengan USB dan AUX dan ditambah dengan perangkat navigasi GPS. Sehingga Daihatsu memiliki nilai tambah yang cukup positif untuk menantang Avanza.
Dari segi harga, Daihatsu menjual Daihatsu All New Xenia mulai harga 136 juta. Sedangkan untuk Avanza di harga 152 Juta rupiah. Meskipun terpaut jauh dari segi harga, Daihatsu dan Avanza sebenarnya merupakan mobil yang sama dan memiliki kelebihannya masing-masing pada spesifikasi aksesoris. Untuk kebutuhan Rental Mobil Jakarta keduanya juga sangat diminati meskipun pasar cenderung dominan kepada Toyota Avanza.